*) Pasang Iklan ukuran 125 x 125 biaya perbulan Rp. 10.000,-

Senin, 19 Maret 2012

BBM Naik, Ustaz Yusuf Mansyur Ajak Indonesia Berdoa

Jakarta-C&R/OMG-Bahan Bakar Minyak (BBM), rencananya akan naik pada bulan April mendatang. Sebagai ustaz, Yusuf Mansyur mengajak seluruh lapisan masyarakat Indonesia untuk berdoa sebelum akhirnya BBM benar-benar naik. Doa tersebut ditujukan agar masyarakat Indonesia bisa lebih ikhlas menerima keputusan pemerintah.
“Masyarakat banyakin doa. Keputusan itu walaupun pahit jadi barokah gitu. Kita kan sudah pilih mereka buat jadi wakil kita kan,” ujar Yusuf Mansyur di Masjid At-Tin, Jakarta Timur, Jum’at (16/3/2012) malam usai acara “Indonesia Menyimak”.
Dengan doa itu juga, setidaknya bisa membuat pemerintah membuka mata, jika perlu tidak usah menaikan BBM karena dinilai Yusuf Mansyur, Indonesia belum perlu menaikan BBM.
“Tapi sebelum membuat keputusan sebaiknya pikirkan dulu. Kalau pemerintah bersih sebenarnya itu nggak perlu dinaikin. Saya menilai itu anggaran banyak, cuma pada hilang, kali,” tuturnya.
Yusuf Mansyur mencoba membandingkan dengan negara lain, di mana harga BBM masih dijual rendah. “Coba di Venezuela aja cuma lima ratus rupiah tuh. Di Nigeria bensin cuma seribu seratus. Memang saya tidak paham masalah itu. Tapi yang saya tahu ya sudahlah ayo kita berdoa lah,” ucapnya.
Sebelum mengakhiri, Yusuf Mansyur berharap pemerintah bisa meninjau kembali keputusan yang akan diambil untuk menaikan BBM karena dampak sosial yang akan terjadi, ditakutkan Yusuf Mansyur menjadi lebih buruk bagi masyarakat kecil.
“Kalau masyarakat melihat akhirnya pemerintah ini naikin BBM, mudah-mudahan itu yang terbaik. Karena sudah dihitung sebegitu cermatnya. Bukan pingin ini itu, bukan alasan politik dan semacamnya, mudah-mudahan begitu. Saya sih cuma serahkan kepada Allah . begini aja deh doa kita. Harga pada naik yang penting gaji naik juga, rejeki naik juga. Habis mau diapain lagi. Kalau kita mau marah juga ya tetap naik. Bagus tuh pemerintah bilang-bilang mau naikin harga. Biasanya juga nggak bilang-bilang, langsung naik aja. Sekarang kan belum naik nih. Yuk berdoa. Jangan sampai naik, pemerintah ketemu solusi yang paling tepat,” harapnya. (Deva).

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More